Penjaskesrek

Blog ini Berisi Informasi Seputar Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan yang Cocok untuk Semua Kalangan.

Teknik Pukulan Drive Dalam Bulutangkis

Teknik Pukulan Drive Dalam Bulutangkis. Bulutangkis dewasa ini memang sudah menjadi olahraga yang cukup populer, utamanya di negara-negara Asia, permainan ini sangat mudah dimainkan, kita hanya perlu memukul kok (bulu) melewati net dan menyeberang ke daerah permainan lawan, begitu seterusnya sampai salah satunya tidak memukul kembali dan koknya menyentuh tanah, sederhana sekali kan. 

Pukulan Drive

Dalam permainan bulutangkis juga dikenal beberapa teknik pukulan. Ada yang disebut dengan pukulan servis, pukulan smash, lob, drive dan lainnya. Nah khusus untuk kali ini kami akan mencoba membahas mengenai salah satu pukulan yang terkenal yaitu pukulan drive.

Apakah yang dimaksud dengan pukulan drive itu ? dan bagaimana teknik melakukannya ?. Berikut ini akan kami jelaskan mengenai teknik pukulan drive, mudah-mudahan bisa memberikan manfaat bagi teman-teman yang ingin menggeluti permainan yang biasa disebut dengan badminton ini.

Pukulan drive adalah pukulan yang biasa digunakan untuk menekan lawan atau untuk tidak memberikan kesempatan pada lawan mendapatkan shuttlecock yang melambung sehingga lawan tidak memperoleh kesempatan menyerang dengan pukulan overhead. Pukulan ini biasa digunakan untuk shuttlecock yang datangnya mendatar atau tidak ada lagi kesempatan bagi anda untuk melakukan pukulan overhead.

Manfaat dari pukulan drive ini adalah untuk mempercepat tempo permainan dengan meluncurkan shuttlecock serendah-rendahnya dan rata dengan net. Selain itu pukulan drive juga berfungsi untuk mengacaukan posisi lawan. Jadi bisa kita simpulkan degan menguasai salah satu jenis pukulan ini anda bisa menjadi pemain bulutangkis yang hebat.

Cara melakukan pukulan drive sebenarnya sangat sederhana, yaitu ambil dan pukullah shuttlecock dari samping badan pada ketinggian pinggang. Apabila anda mengambil shuttlecock dari tempat lebih rendah, misalnya setinggi lutut maka pukulan drive akan kehilangan daya serangnya, lagi pula amat mudah dicegat dan ditebas oleh lawan.

Mula-mula berlatihlah memukul drive dengan cukup mengguakan pergelangan tangan saja. Jangan tergesa-gesa ingin memukul terlampau tajam dan kencang. Barulah sesudah mahir, cobalah memukul lebih keras dengan bantuan seluruh lengan dan gerak kaki yang tepat serta perpindahan berat badan dari belakang ke depan, kemudian tahap demi tahap berlatihlah mengambil shuttlecock lebih cepat dari tempat yang lebih tinggi.

Pada saat memukul drive di bagian depan lapangan dari dekat badan, cukuplah anda menggunakan pergelangan tangan saja. Akan tetapi, apabila anda memukulnya dari bagian belakang lapangan hendaknya dibantu dengan ayunan lengan dan berat badan. Mengambil shuttlecock makin jauh dari badan, makin keraslah pukulan anda.

Setelah anda mahir melakukan pukulan drive dari bagian kanan badan (forehand drive) maka tekunilah pula melatih pukulan backhand drive, yaitu pukulan drive yang dilakukan dari sisi kiri badan, khusus untuk pemain tangan kanan.

Pukulan drive ini sebenarnya paling banyak digunakan dalam permainan ganda, dan lebih banyak lagi dalam ganda campurab. Umumnya pukulan drive diarahkan sepanjang garis samping. Sebaiknya anda tidak terbiasa melakukan cross drive (drive menyilang) karena mudah dicegat oleh lawan.


Teknik Pukulan Drive Dalam Bulutangkis Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Ikbal H

5 komentar:

  1. cara nya mbuat blog gmn sih sist

    BalasHapus
  2. doain ya skrng q ulngn olahgara wakwwww

    BalasHapus
    Balasan
    1. mudah-mudah hasilnya memuaskan bro angga :D

      Hapus
  3. Bikin Blog mah gampang, liat aja caranya di gugel atau yutub gan :)

    BalasHapus